Xiaomi Mi 6 Resmi Meluncur dengan Kamera Ganda, Anti-air, dan Minus Port Audio Standar


PULSAPERMATA - Setelah sebulan terakhir ramai dibicarakan, akhirnya Xiaomi Mi 6 resmi rilis hari ini, Rabu (19/4/2/2017), dalam sebuah acara yang digelar di Universitas Teknologi Beijing, China.

Kemunculan Mi 6 amat dinanti fans Xiaomi yang sudah menunggu selama 203 hari sejak peluncuran Mi 5s dan 5s Plus pada September tahun 2016 lalu.

"Kami menunggu 7 tahun untuk meluncurkan Mi 6," kata CEO Xiaomi Lei Jun di atas panggung acara peluncuran, Rabu siang.

Seperti rangkaian kabar yang beredar sebelumnya, Mi 6 menawarkan sejumlah pembaruan dibanding pendahulunya.

Perubahan yang paling terlihat adalah fitur anti-air. Tim desain Xiaomi dijelaskan berhasil membuat desain yang dapat membuat air tak dapat masuk ke bagian dalam perangkat.

Perubahan lain yang amat mencolok di Mi 6 adalah hilangnya jack audio standar 3,5 mm. Sebagai gantinya, pengguna harus menggunakan earphone bawaan berbasis USB Type-C.

Langkah berani Xiaomi menghilangkan jack audio standar ini mengikuti Apple dengan iPhone 7. Sebelum Mi 6, sudah ada Motorola Moto Z yang terlebih dahulu hadir tanpa jack audio 3,5 mm.

Spesifikasi Mi 6
Dari sisi spesifikasi, Xiaomi Mi 6 didukung kamera lensa ganda (dual camera) untuk kamera utamanya. Fitur kamera ganda telah menjadi tren baru yang "wajib" disematkan di smartphone flagship terbaru.

Xiaomi berkata kamera ganda tersebut dengan istilah "dual camera with optical zoom". Konfigurasinya adalah satu kamera 12 megapiksel untuk mengambil gambar wide-angle dan satu kamera 12 megapiksel untuk keperluan telephoto.

Dari segi desain, Xiaomi Mi 6 tak memberikan perubahan yang sangat mencolok. Tak ditemui bingkai layar (bezel) yang tipis seperti bocoran foto Mi 6 yang beredar sebelum peluncuran.

Secara umum, Xiaomi Mi 6 dapat dikatakan mirip dengan seri Mi 5s yang memakai panel kaca lengkung (edge) di sisi kiri-kanan bodi. Masih ada tombol fisik Home yang berfungsi juga sebagai pemindai sidik jari.

Menurut Lei Jun, Mi 6 berbahankan logam sehingga lebih nyaman untuk digenggam. Mi 6 sendiri adalah smartphone kedua Xiaomi yang memakai bahan logam. Perangkat pertama Xiaomi yang hadir dengan logam adalah Mi 4.

Mi 6 sendiri hadir dengan layar seluas 5,15 inci. Tidak ada Mi 6 Plus seperti yang dirumorkan selama ini. Artinya, tak ada pilihan layar yang lebih besar dari itu.

Dari segi "otak" pemrosesan, Mi 6 disokong dengan chipset Snapdragon 835 besutan Qualcomm. Chipset ini berasitektur 10 nm dan juga didukung dengan GPU Adreno 540.

"Mi 6 merupakan smartphone pertama buatan perusahaan China yang memakai Snapdragon 835," ujar Lei Jun.

Selain itu, Mi 6 juga didukung dengan RAM 6 GB. Ada dua pilihan media penyimpanan, yaitu 64 GB dan 128 GB.

Baterai dari perangkat ini dapat dikatakan jumbo, yaitu 3.350 mAh. Sebagai perbandingan, Galaxy S8 mempunyai baterai 3.250 mAh dan iPhone 7 dengan baterai 1.960 mAh.